Ari, Herlina Kebijakan Tata Kelola (Governance) Perusahaan Daerah Pada Pasar Tradisional Di Kecamatan Kundur. Kebijakan Tata Kelola (Governance) Perusahaan Daerah Pada Pasar Tradisional Di Kecamatan Kundur. (Unpublished)
![]() |
Text
jurnal Ari Herlina.docx Download (62kB) |
Abstract
Pasar tradisional merupakan tempat favorit bagi masyarakat terutama kalangan bawah dan menengah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pasar tradisonal mempunyai ciri khas yaitu adanya peroses tawar menawar, namun pengelolaan pasar yang kurang baik menyebabkan pasar menjadi kumuh dan tidak terawatt kebersihannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebijakan tata kelola (governace) Perusahaan Daerah pada pasar tradisional di kecamatan kundur. Penelitian ini menggunakan metode penlitian deskriptif kualitatif dengan informan sebanyak 11 orang yang terdiri dari 1 dinas perindustrian dan perdagangan, 2 Perusahan Daerah, 1 dinas pekerjaan umum, 4 orang pedagang pasar tradisional Tanjungbatu dan 3 orang masyarakat sebagai pengunjung pasar tradisional Tanjungbatu. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kebijakan Tata kelola (Governance) Perusahaan Daerah pada pasar Tradisional Tanjungbatu Kecamatan Kundur telah berjalan sesuai dengan yang di harapkan, artinya tiga pilar utaman penyelenggaraan good governance telah berperan sesuai harapan tetapi terdapat beberapa indikator yang perlu di perhatikan serius yaitu indikator Transparansi dan visi strategi. Kedua indikator tersebut dalam perspektif pelaku usaha swasta dan masyarakat merupakan hal yang sangat penting dibenahi oleh pemerintah, karena terkait dengan realitas aktivitas kepemerintahan dan kehidupan sosial masyarakat. Kata-kata kunci: good governance, pemerintah, pelaku usaha swasta, masyarakat
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HJ Public Finance |
Division: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Program Studi Ilmu Administrasi Negara |
Depositing User: | Ari Herlina |
Date Deposited: | 14 Aug 2019 07:43 |
Last Modified: | 14 Aug 2019 07:43 |
URI: | http://repository.umrah.ac.id/id/eprint/3967 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |